Gen Z siap-siap! Pentax akan meluncurkan kamera analog terbaru!
Brand kamera asal jepang, Ricoh-Pentax baru-baru ini meluncurkan proyek kamera analog yang pertama kali diumumkan pada desember 2022 melalui Channel Youtube Takeo Suzuki selaku anggota tim perencanaan dan desain produk di Ricoh. Dirinya menyampaikan bahwa, kini kamera analog sedang dalam tahap pengembangan dan dijadwalkan akan diluncurkan pada musim panas 2024. Kamera ini akan hadir dalam model lensa fix dan dengan design yang compact.
“Selama tahap penelitian, kami menerima banyak nasihat dan saran berharga dari para pecinta kamera analog di seluruh dunia. Kami akan mencoba yang terbaik untuk mengembangkan kamera analog yang akan memenuhi harapan mereka,” kata Pentax.
“Proyek kini sedang berlangsung, dan kami berharap dapat membuat pengumuman resmi dalam waktu dekat.”
Nama kamera ini masih belum diumumkan, namun Pentax mengatakan jadwal peluncurannya direncanakan pada musim panas 2024. Tidak jelas apakah “peluncuran” berarti ketersediaan atau sekadar pengumuman seluruh detail akhir, namun tampaknya tidak menutup kemungkinan bahwa kamera tersebut akan dapat dibeli sekitar akhir tahun ini. Pentax juga mengonfirmasi bahwa mereka akan menampilkan mekanisme winding lever dan rewinding crank serta sistem manual fokus.
“Meskipun kamera digital menjadi The Mainstream Of Photography saat ini, Pentax Film Camera Project dirancang untuk menantang pengembangan kamera analog baru, menanggapi semakin populernya fotografi film akhir-akhir ini di kalangan fotografer muda. Proyek ini sedang dalam tahap penelitian, di mana kami mencoba mengatasi berbagai masalah yang sulit dan rumit,” kata Pentax.
March 16th, 2023
Source by Petapixel.com